24/06/22

Class Meeting

 

CLASS MEETING

 Oleh: Nanang M. Safa'



 

Usai sudah masa penuh keseriusan dan ketegangan selama hampir dua minggu. Bagaimana, plong kan rasanya? Sekarang tiba waktunya untuk refreshing. Masih ada jeda waktu dua minggu untuk mengendorkan kembali urat-urat syaraf kalian yang menegang akibat kalian paksa untuk kerja keras berfikir dan belajar demi suksesnya ujian yang harus kalianjalani.

Nah, untuk mengisi jeda waktu sebelum liburan semester, sekolah kalian tentu mengadakan berbagai kegiatan yang sifatnya santai. Kegiatan setelah ujian semester itulah yang lazim disebut class meeting.

Pada kegiatan class meeting diadakan berbagai perlombaan baik olahraga maupun seni. Perlombaan olahraga yang biasa diadakan adalah bola voli, basket, sepak takraw, tenis meja, badminton, futsal, dan catur. Sementara lomba seninya adalah lomba mengarang cerpen, mengarang/membaca puisi, lomba tilawah Al Qur’an, lomba azan, lomba kaligrafi, lomba melukis, lomba pidato, lomba drama, serta lomba kebersihan dan keindahan kelas. Tergantung sekolah kalian masing-masing tentunya. Banyak pertimbangan yang harus diperhitungkan agar kegiatan yang diadakan bisa berjalan baik dan lancar. Bukankah kegiatan sekecil apapun butuh perencanaan juga pendampingan dari guru kalian? Padahal di akhir semester/akhir tahun pelajaran tersebut banyak sekali tugas dan kesibukan yang harus diselesaikan oleh guru kalian. Makanya maklum saja jika kegiatan class meeting di sekolah kalian kadang tidak bisa maksimal.


Class meeting sesuai dengan namanya bertujuan untuk mempertemukan siswa berlainan kelas yang secara umum jarang bisa melakukan kegiatan bersama. Melalui class meeting itulah mereka berkesempatan untuk bertemu, bercanda, berakrab ria, dan menjalin komunikasi. Selain itu melalui class meeting, siswa juga bisa menyalurkan dan menunjukkan bakat dan minatnya melalui berbagai kegiatan lomba yang diikutinya.

Di sisi lain, penyelenggaraan class meeting juga memberikan manfaat besar bagi sekolah. Sekolah bisa mendapatkan data otentik tentang siswa berbakat dan berprestasi yang terdeteksi dari hasil lomba class meeting. Selanjutnya data tersebut bisa digunakan sebagai bahan masukan untuk pembinaan lanjutan melalui kegiatan ekstrakurikulerer maupun yang lain. Ini akan sangat membantu para guru/pembina ketika akan mengirim duta sekolah untuk mengikuti berbagai ragam perlombaan di luar sekolah.




Pasca Penilaian Akhir Tahun (PAT) Tahun Pelajaran 2021/2022 ini, MTsN 4 Trenggalek mengadakan 2 lomba olahraga (bola voli dan sepak takraw) serta 4 macam lomba seni (melukis, menulis kaligrafi Arab, mengarang cerpen, serta kebersihan dan keindahan kelas). Sebagai penutup kegiatan class meeting, diadakan jalan sehat bersama menyusuri jalan lingkar Prigi - Sumber menempuh jarak 3 km.



Penasaran siapa saja yang berhasil menjadi juara pada berbagai perlombaan class meeting di MTsN 4 Trenggalek tahun ini? Berikut ini daftar pemenangnya:

DAFTAR JUARA LOMBA CLASS MEETING

MTsN 4 TRENGGALEK TAHUN 2022

 

NO

NAMA SISWA

KELAS

KETERANGAN

LOMBA KALIGRAFI KELAS VII

1.

Asfifah Eka Fitriani

VII-A

Juara I

2.

Annisaa’ Hikmah Al Husna

VII-G

Juara II

3.

Revinza Trista Yulianchi

VII-A

Juara III

LOMBA KALIGRAFI KELAS VIII

1.

Eling Restu Islami

VIII-B

Juara I

2.

Ifadhlul Arwigyaniko Andreansyah

VIII-B

Juara II

3.

Egis Friansyah Majied

VIII-B

Juara III

LOMBA MELUKIS TEMA “ALAM INDONESIAKU” KELAS VII

1.

Ade Imazuhri

VII-A

Juara I

2.

Revinza Trista Yulianchy

VII-A

Juara II

3.

Asfifah Eka Fitriani

VII-A

Juara III

LOMBA MELUKIS TEMA “ALAM INDONESIAKU” KELAS VIII

1.

Zahra Nur Fatkhumila

VIII-A

Juara I

2.

Liatus Soleha

VIII-B

Juara II

3.

Salma Hesti Kalina Ramadhani

VIII-A

Juara III

LOMBA MENULIS CERITA PENDEK KELAS VII

1.

Sherly Julia Putri

VII-F

Juara I

2.

Cinta Fracanita

VII-B

Juara II

3.

Imelia Putri

VII-E

Juara III

LOMBA MENULIS CERITA PENDEK KELAS VIII

1.

Mensiana Safara

VIII-A

Juara I

2.

Niar Arfita Rahmadhani

VIII-C

Juara II

3.

Tharisza Noer Arifin

VIII-B

Juara III

LOMBA BOLA VOLI

1.

David Syahrul, dkk

Kelas VIII-E

Juara I

2.

Andelira Zain Afranta, dkk

Kelas VIII-G

Juara II

3.

Ahmad Nando, dkk

Kelas VIII-F

Juara III

 Nah, untuk selanjutnya silahkan kalian menikmati hari libur selama 3 minggu dengan kegiatan positif. Jangan lupa pengalaman mengesankan selama liburan ditulis, bisa dalam bentuk puisi, cerpen, curhat, atau catatan harian. Kalian bisa mengirimkan karya tulis kalian ke Redaksi Sketsa (Media Informasi dan Komunikasi MTsN 4 Trenggalek) agar bisa diabadikan di sana.

Ok, saya tunggu karya tulis kalian.

“SELAMAT BERLIBUR …”

3 komentar:

Doa-Doa yang Utama Dibaca Sesudah Shalat

  DOA-DOA YANG UTAMA DIBACA SESUDAH SHALAT   الحَمْدُ لِلهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ   حَمْداً يُوَافِي نِعَمَهُ وَيُكَافِئُ مَزِيْدَه...